Halaman


Hari Jum'at lalu Instagram @galeri_jambi dapat banyak DM dari kanti-kanti yang memberitahukan bahwa pemenang kontes ajang kecantikan Miss Indonesia 2019 adalah perwakilan dari provinsi Jambi. Wah tentu saja itu kabar baik, setelah kami check ke akun resmi Miss Indonesia, benar saja pemenangnya adalah Princess Megonondo yang mewakili Jambi.
Sebelumnya memang kami tidak begitu mengikuti berita dan informasi ajang beauty pageant sehingga tidak dari awal mendukung dan mempromosikannya. Apalagi setahu kami, ajang Miss Indonesia tidak diawali seleksi perdaerah (biasanya mendaftar langsung atau perwakilan agency). Ketika kami memposting foto Princess Megonondo di Instagram, banyak komentar yang bertanya dari daerah Jambi mananya si cantik Princess ini?



Salah satu followers ada yang bilang kalau keluarga Princess pernah tinggal lama di kota Jambi. Namun belum ada pernyataan langsung dari Miss Indonesia 2019 ini. Nanti kalau ada infonya akan kami update lagi ya. 

Apapun itu, tentu saja banyak warga Jambi yang merasa bangga. Pada acara malam final Miss Indonesia yang tayang di RCTI Jum'at (15/2) malam lalu tentu saja nama "Jambi" berulang kali disebut karena Princess Megonondo berhasil dari 34 finalis ke 15 besar, 7 besar, sampai akhirnya menjadi 2 besar (backtoback) danterpilih menjadi Miss Indonesia 2019 menggantikan Alya Nur Shabrina (Miss Indonesia 2018). 

Bagi yang baru tahu informasi ini, yuk simak fakta menarik tentang Princess Megonondo. Kenapa sih dia bisa terpilih sebagai Miss Indonesia tahun ini?

1. Masih Muda Namun Sudah Menguasai 3 Bahasa Asing 

Umur Princess sendiri masih 18 tahun lho (kelahiran 30 Agustus 2000), namun selain menguasai bahasa ibu yaitu bahasa Indonesia dia  juga sudah menguasai bahasa Asing yaitu Bahasa Inggris, Mandarin, dan Perancis. Belajar Bahasa Asing memang sangat disukainya, bahkan pernah menjuari School English Debat Competition (2015-2017) Bahkan kini, dia masih menempuh pendidikan di Binus International University.


2. Impian nama "Princess" menjadi kenyataan. 

Dalam acara malam final Miss Indonesia, host sempat menanyakan kepada Ibu Princess kenapa anaknya diberikan nama yang unik seperti itu. Lalu ibunya menjawab karena berharap kelak anaknya akan menjadi putri muda yang cantik dan dapat menginspirasi dan memberikan manfaat kepada orang banyak.  Wah, ternyata nama Princess benar-benar membawa keberuntungan menjadi seorang "Princess" ya. 

3. Punya Jiwa Sosial Sejak SMA

Perempuan dengan tinggi 173cm  ini memiliki jiwa sosial sejak duduk di bangku Sekolah Menengah Atas dengan cara menggalang dana untuk anak-anak panti asuhan. Wah, sudah cantik, punya jiwa sosial pula. Oh ya, kalian bisa menyapanya di akun Instagram @princessocess.

Itu dia fakta menarik tentang Princess Megonondo, Miss Indonesia 2019 perwakilan provinsi Jambi. Harapan kami sebagai penggiat wisata dan budaya Jambi, besar harapan agar Princess bisa turut mempromosikan Jambi di ajang nasional bahkan internasional. 

Selanjutnya kita do'akan agar Princess berhasil kembali di ajang lanjutan yaitu Miss World yang akan dilaksanakan akhir tahun ini di negara Thailand. 



Fakta Menarik Princess Megonondo, Jawara Miss Indonesia 2019 dari Provinsi Jambi

Galeri Jambi

Hari Jum'at lalu Instagram @galeri_jambi dapat banyak DM dari kanti-kanti yang memberitahukan bahwa pemenang kontes ajang kecantikan Miss Indonesia 2019 adalah perwakilan dari provinsi Jambi. Wah tentu saja itu kabar baik, setelah kami check ke akun resmi Miss Indonesia, benar saja pemenangnya adalah Princess Megonondo yang mewakili Jambi.
Sebelumnya memang kami tidak begitu mengikuti berita dan informasi ajang beauty pageant sehingga tidak dari awal mendukung dan mempromosikannya. Apalagi setahu kami, ajang Miss Indonesia tidak diawali seleksi perdaerah (biasanya mendaftar langsung atau perwakilan agency). Ketika kami memposting foto Princess Megonondo di Instagram, banyak komentar yang bertanya dari daerah Jambi mananya si cantik Princess ini?



Salah satu followers ada yang bilang kalau keluarga Princess pernah tinggal lama di kota Jambi. Namun belum ada pernyataan langsung dari Miss Indonesia 2019 ini. Nanti kalau ada infonya akan kami update lagi ya. 

Apapun itu, tentu saja banyak warga Jambi yang merasa bangga. Pada acara malam final Miss Indonesia yang tayang di RCTI Jum'at (15/2) malam lalu tentu saja nama "Jambi" berulang kali disebut karena Princess Megonondo berhasil dari 34 finalis ke 15 besar, 7 besar, sampai akhirnya menjadi 2 besar (backtoback) danterpilih menjadi Miss Indonesia 2019 menggantikan Alya Nur Shabrina (Miss Indonesia 2018). 

Bagi yang baru tahu informasi ini, yuk simak fakta menarik tentang Princess Megonondo. Kenapa sih dia bisa terpilih sebagai Miss Indonesia tahun ini?

1. Masih Muda Namun Sudah Menguasai 3 Bahasa Asing 

Umur Princess sendiri masih 18 tahun lho (kelahiran 30 Agustus 2000), namun selain menguasai bahasa ibu yaitu bahasa Indonesia dia  juga sudah menguasai bahasa Asing yaitu Bahasa Inggris, Mandarin, dan Perancis. Belajar Bahasa Asing memang sangat disukainya, bahkan pernah menjuari School English Debat Competition (2015-2017) Bahkan kini, dia masih menempuh pendidikan di Binus International University.


2. Impian nama "Princess" menjadi kenyataan. 

Dalam acara malam final Miss Indonesia, host sempat menanyakan kepada Ibu Princess kenapa anaknya diberikan nama yang unik seperti itu. Lalu ibunya menjawab karena berharap kelak anaknya akan menjadi putri muda yang cantik dan dapat menginspirasi dan memberikan manfaat kepada orang banyak.  Wah, ternyata nama Princess benar-benar membawa keberuntungan menjadi seorang "Princess" ya. 

3. Punya Jiwa Sosial Sejak SMA

Perempuan dengan tinggi 173cm  ini memiliki jiwa sosial sejak duduk di bangku Sekolah Menengah Atas dengan cara menggalang dana untuk anak-anak panti asuhan. Wah, sudah cantik, punya jiwa sosial pula. Oh ya, kalian bisa menyapanya di akun Instagram @princessocess.

Itu dia fakta menarik tentang Princess Megonondo, Miss Indonesia 2019 perwakilan provinsi Jambi. Harapan kami sebagai penggiat wisata dan budaya Jambi, besar harapan agar Princess bisa turut mempromosikan Jambi di ajang nasional bahkan internasional. 

Selanjutnya kita do'akan agar Princess berhasil kembali di ajang lanjutan yaitu Miss World yang akan dilaksanakan akhir tahun ini di negara Thailand. 



Tidak ada komentar

Silahkan Berkomentar Tanpa Menyinggung SARA atau SPAM ya.